
Siapa yang tak kenal Palembang. Kota tua ini sesungguhnya kaya akan objek wisata, terutama di sepanjang kawasan Sungai Musi.
Bila Anda berjalan-jalan di sana, dengan mudah dapat dijumpai beragam objek wisata: rumah rakit, warung legenda, Bagus Kuning, Masjid Lawang Kidul, Ki Merogan, Benteng Kuto Besak, Pulau Kemaro. Macam-macam.
Cukup dengan menggunakan speed boat, kapal ketek, maupun rakit, atau bisa juga dengan kapal wisata, seperti kapal Sigentar Alam, Puteri Kembang Dadar, Anda dijamin bakalan puas menikmati keindahan aneka objek wisata itu.
Selain kaya dengan tempat wisata, Palembang juga dikenal dengan Jembatan Ampera-nya. Jembatan yang...